Search This Blog

10 Teknologi Canggih Yang Siap Hadir Di Masa Depan

Hasil gambar untuk teknologi canggih

Film dengan genre fiksi ilmiah menampilkan segudang teknologi canggih yang keren-keren. Kecanggihan teknologi yang hadir di film membuat kita berandai-andai, kapan teknologi tersebut akan hadir? Kapan kita bisa merasakan teknologi tersebut? Inilah dia 10 teknologi canggih yang akan hadir di masa mendatang, cepat atau lambat.

10. StoreDot Fast Charging Battery

Hasil gambar untuk StoreDot Fast Charging Battery

Tidak hanya anak muda, orang tua jaman sekarang sudah sangat sulit untuk lepas dengan yang namanya smartphone. Dengan smartphone, kita tidak hanya bisa menelpon dan mengerisim pesan seperti handphone jaman dulu, tapi juga bisa membaca berita, mendengarkan musik, menonton video, dan bermain games. Tapi, tidak semua hal tersebut bisa dilakukan. Daya baterai yang terbatas menjadi masalahnya.

Sering digunakan, baterai smartphone akan sangat cepat habis. Sadar akan betapa pentingnya smartphone bagi kehidupan, perusahaan StoreDot membuat baterai generasi baru yang bisa dicas dengan sangat cepat. Dengan menggunakan teknologi nanom StoreDot menggunakan bio organik nanodot yang bisa meningkatkan kapasitansi elektroda dan meningkatkan performa elektrolit. StoreDot mengklaim bahwa baterai ciptaannya bisa terisi penuh hanya dalam waktu 30 detik saja.

9. Augmented Reality

Hasil gambar untuk Augmented Reality

Sudahkah kalian menonton film Iron Man? Iron Man merupakan salah satu superhero terkenal dari Marvel. Di film tersebut, kalian dapat melihat sang superhero, Tony Stark melihat dunia dan hal lainnya melalui gambar yang ditampilkan oleh komputer canggihnya. Teknologi tersebut, oleh kita sekarang disebut dengan Augmented Reality. Keren ya apabila teknologi tersebut bisa kita gunakan.

Sebenarnya, teknologi Augmented Reality sudah ada, tapi penggunaannya masih sangat terbatas. Augmented reality mengalami perkembangan yang sangat pesat seiring berjalannya waktu. Jika kalian bisa bersabar, mungkin nantinya kalian bisa melihat karakter kartun, alien atau zombie di jalan. Atau, kalian bisa saja mengganti orang di sekitar kalian menjadi model favorit jika mau.

8. Super Maglev Train

Hasil gambar untuk Super Maglev Train

Kereta menjadi solusi terbaik untuk traveling selain menggunakan pesawat terbang. Kita tahu bahwa kereta buatan Maglev Technology adalah kereta canggih yang bisa melaju dengan sangat cepat. Beberapa negara sudah menerapkan kereta cepat buatan Maglev seperti di Jepang dan Cina. Kecepatan kereta Maglev bisa mencapai lebih dari 418 km/jam.

Manusia memang tidak pernah puas. Kereta cepat Maglev yang masih dirasa kurang tersebut, oleh Maglev Technology masih ingin dibuat lebih cepat lagi. Kereta yang sedang dalam tahap pengembangan tersebut dinamakan Super Maglev. Menggunakan teknologi yang hampir sama dengan Maglev dan sedikit penambahan di beberapa sisi, diusahakan nantinya Super Maglev dapat berlari hingga 2.896 km/jam.

7. Aerofex Aero-X

Hasil gambar untuk Aerofex Aero-X

Film Star Wars menyajikan sejumlah teknologi canggih yang bisa membuat kita tercengang. Bagi kalian yang sudah pernah menonton film Star Wars sebelumnya, masih ingatkah kalian dengan sepeda kecepatan tinggi yang dapat melayang? Jika masih, sepeda canggih tersebut diperkirakan siap kita nikmati tidak lama lagi.

Adalah sebuah teknologi bernama Aerofex Aero-X yang siap membuat kalian merasakan bagaimana rasanya menaiki sepeda layaknya di film Star Wars. Setelah melalui 15 tahun masa penelitian, Aerofex Aero-X adalah sebuah hover yang memiliki tenaga setara dengan 240 tenaga kuda. Aerofex Aero-X bisa melayang setinggi 3 meter dan melaju hingga kecepatan 72 km/jam.

6. Sleep Number 360 Smart Bed

Hasil gambar untuk Sleep Number 360 Smart Bed

Semua manusia butuh yang namanya tidur. Dengan tidur yang cukup, bisa mengembalikan energi tubuh. Baik itu kurang atau terlalu lama tidur, keduanya bisa memberikan efek negatif pada tubuh. Tahu begitu pentingnya tidur, mau tidak sih kalian tidur di ranjang yang bisa memberikan kalian kualitas tidur yang bagus? Pasti mau kan?

Inilah dia 360 Smart Bed, sebuah ranjang pintar yang dirancang khusus untuk memberikan kenyamanan tidur yang tidak pernah kalian rasakan di ranjang lain. Jika kalian memiliki masalah dengan mendengkur. ranjang ini bisa menaikkan kepala secara perlahan agar dengkuran bisa berkurang. Ranjang ini juga bisa memberikan rasa hangat di kaki sehingga bisa membuat seseorang tidur lebih cepat. Di pagi harinya, melalui smartphone, kalian bisa melihat informasi apakah kalian sudah mendapatkan tidur yang berkualitas atau belum.

5. Norton Core

Hasil gambar untuk Norton Core

Router adalah sebuah perangkat elektronik yang digunakan untuk menyambungkan jaringan. Sekarang ini sudah banyak perusahan router yang membuat router dengan kecanggihannya masing-masing. Tapi, tidak semua router bisa secanggih router yang akan kita bahas berikut ini. Sebuah router canggih yang siap hadir di masa depan, router The Core.

Tidak seperti router pada umumnya, The Core merupakan router yang sangat stylish dan futuristik, pastinya sangat dibutuhkan oleh kita di masa mendatang. Router canggih ini dilengkapi fitur menarik seperti sekuriti yang bisa mencegah hacker, malware, dan virus yang datang melalui koneksi internet. Bagi mereka yang memiliki smartphome, laptop, tablet, dan smart tv yang terhubung dengan The Core akan aman dari ancaman penjahat cyber.

4. Robot Pembantu

Hasil gambar untuk Robot Pembantu

Disibukkan dengan pekerjaan kantor dan hal-hal lainnya, membuat kita jadi sulit untuk beristirahat. Di saat hari biasa kita disibukkan dengan pekerjaan kantor, di akhir pekan kita masih harus disibukkan dengan merapihkan rumah. Bagi yang rumahnya kecil tentu tidak begitu masalah, tapi bagaimana bagi mereka yang memiliki rumah besar?

Untuk itulah kita membutuhkan yang namanya pembantu. Bukan pembantu manusia, melainkan robot pembantu. Dengan robot pembantu, kita tidak perlu khawatir lagi akan capek membersihkah rumah. Robot pembantu ciptaan Honda bernama Asimo didesain khusus untuk membantu tugas manusia dalam hal berberes rumah.

3. Vertical Farming

Hasil gambar untuk Vertical Farming

Pertumbuhan penduduk di dunia semakin meningkat di tiap tahunnya. Diperkirakan, di masa depan nanti kita akan mengalami kesulitan untuk mencari tempat untuk bercocok tanam. Jika sudah demikian, manusia akan kesulitan untuk mencari tempat untuk menanam bahan makanan. Salah satu teknologi yang diharapkan untuk bisa menyelesaikan masalah ini adalah Vertical Farming atau Tower Farming.

Vertical Farming mengambil ide dari rumah susun, dimana nantinya lahan pertanian akan dibuat menjadi vertikal. Dengan membangun lahan pertanian secara vertikal atau ke atas, Vertical Farming diharapkan bisa membantu sejumlah negara kecil yang memiliki keterbatasan lahan untuk bercocok tanam. Tentunya dengan Vertical Farming, kita bisa lebih menghemat ruang.

2. Jet Pack International H202

Hasil gambar untuk Jet Pack International H202

Padatnya jalanan ibukota diakibatkan karena sudah banyaknya kendaraan yang memenuhi jalanan. Sulit rasanya untuk menemukan solusi yang tepat untuk membenahi masalah ini. Andaikan saja ada alternatif kendaraan lain. Tidak usah diandaikan, karena tidak lama lagi akan ada sebuah alat yang bisa menjadi solusi untuk berpindah tempat tanpa harus merasakan macet. Bersiaplah untuk menyambut, Jet Pack International H202.

Apakah yang dimaksud dengan Jet Pack International H202 ini? Jet Pack International H202 adalah sebuah teknologi jet pack yang memungkinkan penggunanya untuk terbang di langit setinggi 76 meter dan dengan kecepatan yang mencapai 123 km/jam. Asik bukan? Sayang, jet pack ini masih belum dijual secarah komersil. Mungkin beberapa tahun kemudian sudah bisa kita miliki.

1. Hello Egg, Asisten Dapur

Hasil gambar untuk 1. Hello Egg, Asisten Dapur

Siapa di antara kalian yang suka memasak di dapur? Tidak bisa dipungkiri, sekarang ini tidak hanya wanita saja yang senang dengan memasak. Hobi memasak tersebut kini sudah menular pada pria. Teknologi berikut ini sangat tepat bagi mereka yang hobi memasak di dapur. Teknologi tersebut dinamakan Hello Egg.

Hello Egg bisa dikatakan seperti asister di dapur. Siapa yang tidak ingin punya asisten dapur? Dengan bantuan Hello Egg, kalian bisa merencanakan menu makanan untuk beberapa hari ke depan. Hello Egg bisa membantu kalian membuat daftar apa saja yang perlu dibeli dan memberikan instruksi ketika sedang memasak. Tidak hanya sekedar suara, Hello Egg bisa menampilkan video untuk lebih membantu kalian. Hebat bukan?

No comments:

Post a Comment

komentar

Ke Mana Semua Kekuasaan Menghilang ?

Bidang politik pun semakin banya ilmuan yang meng-interprestasikan struktur politik manusia sebagai sistem pemprosesan data. Sebagai mana ...